5 Kekurangan platfrom Blogger
Penamorf - Membuat blog merupakan salah satu cara untuk melampiaskan hobi menulis. Alasannya selain mudah, dengan blog tulisan bisa dibaca oleh banyak orang. Ngeblog juga bisa mendapatkan uang loh. Makanya saat ini banyak banget blogger profesional yang berhasil mendapatkan jutaan dari ngeblog
Membicarakan ngeblog, sebelum ngeblog pastinya memilih platfrom. Saat ini banyak sekali platfrom ngeblog. Mulai dari yang gratis sampai yang berbayar. Platfrom gratis sebut saja seperti medium.com, wordpress.com, blogger, dan lain-lain. Ada juga yang berbayar seperti wordpress.org
Masing-masing platfrom memiliki kelebihan dan kekurangannya sendiri. Platfrom satu juta umat era dulu Blogger juga memiliki kelebihan dan kekurangan. Kekurangan platfrom Blogger ini harus banget diketahui.
1. Tidak bagus untuk SEO
Blogger merupakan platfrom yang kurang bagus untuk SEO. Hal ini banyak dikeluhkan oleh para Bloger yang menggunakan platfrom Blogspot / Blogger. Saat membuat update artikel, platfrom Blogspot susah untuk melakukan index.
Misalkana artikel yang kamu buat hari ini, baru keindex 1 minggu kemudian. Bagi orang yang mempunyai ilmu SEO yang bagus, mungkin itu bukan masalah. Tapi bagi pemula menjadi masalah besar. Karena lama masuk ke mesin pencari.
2. Bisa dihapus oleh Google
Induk semang dari platfrom Blogger adalah Google. Blogger sendiri bukanlah CMS seperti Wordpress.org. Meskipun sudah menggunakan TLD, Google sewaktu-waktu bisa mentake down blog yang sudah kamu buat.
Alasannya bisa bermacam-macam. Biasanya Blogger akan menggunakan alasan bahwa blog tersebut memiliki konten sensitif. Atau bisa juga blog yang dibuat malah dianggap spam.
3. Terlalu kaku
Blogger merupakan bagian dari Google yang kurang diperhatikan. Hal ini dibuktikan dengan data statistik yang memperlihatkan pengguna Blogger sedikit. Blogger penggunanya banyak yang migrasi ke Wordpress.org
Mereka pindah dengan alasan karena Blogger memiliki fitur yang terbatas. Sementara wordpress.org memiliki fitur yang lengkap.
4. Mudah di spam
Pernah lihat blog dengan komentar berisi spam. Biasanya spam berupa j#di, jualan obat, dan hal-hal yang tidak nyambung lainnya. Bahkan ada juga komentar tentang perdukunan. Blogger memiliki kekurangan tidak bisa mengendalikan komentar.
Lain dengan Wordpress.org yang memiliki fitur plugin. Plugin antispam bisa mengendalikan komentar. Cara mengendalikan komentar spam di blogger adalah dengan mematikan fitur spam langsung.
5. Tampilan yang terbatas
Blogger memiliki tampilan yang sangat terbatas. Jadi mudah sekali diatur dan tidak ribet melakukan instalasi seperti wordpress.org. Tetapi dibalik itu semua tampilan atau tema yang ditawarkan sangatlah minim.
Untuk mengatasinya bisa dengan cara membeli tema. Penamorf sendiri menggunakan tema Viomagz. Tema tersebut bisa dibeli di Massugeng.id. Beli yang premium, jangan dari pembelian orang lain yang gratis. Bahaya. Sekian dan Terimakasih, semoga bermanfaat.