Penamorf - Halo sobat Pena! Bagaimana kabarmu? Semoga dalam keadaan sehat selalu dan dalam lindungan Tuhan selalu. Di era modern ini, dunia pekerjaan semakin menarik saja. Ada banyak jenis pekerjaan baru yang bisa dijadikan opsi ketika mengejar karir nanti.
Sebut saja pekerjaan seperti Youtuber, Blogger, Data Scientist, Ilustrator, dan masih banyak lagi. Di platfrom sosial media juga bisa membuka pekerjaan baru mulai dari content creator, desain UI, SEO, dan masih banyak lagi. Untuk sosial media instragram, ada profesi yang menarik. Namanya adalah Selebgram.
Selebgram adalah orang yang memiliki banyak follower di instagram. Biasanya jumlah follower berkisar lebih dari 100 ribu orang. Terus apa saja kelebihan menjadi selebgram? kok sekarang banyak banget yang pengen jadi selebgram.
5 Kelebihan menjadi selebgram
Tentunya untuk mejadi selebgram harus memiliki konten yang menarik dan juga menghibur. Selain itu rata-rata selebgram juga kebanyakan good looking. Salah satu selebgram yang terkenal adalah
Rachel Vennya. Berikut adalah kelebihan menjadi selebgram :
1. Mendapatkan endorse
Endorse merupakan suatu bentuk promosi produk atau jasa yang dilakukan oleh influencer temasuk selebgram. Enaknya dari endorse adalah mendapat barang atau jasa gratis dan mendapatkan bayaran. Biasanya sebelum mendapatkan tawaran endorse, pihak yang mengendorse akan dimintai insight akun selebgram
2. Bisa Collab dengan selebgram lain
Kolaborasi merupakan hal yang wajar saat ini. Intinya adalah memberikan keuntungan yang sepadan. Entah dengan tujuan untuk menambah follower atau demi mendapatkan atensi publik. Kolaborasi juga bisa menambah pundi-pundi uang karena harga endorse naik.
3. Jaringan yang luas
Networking merupakan hal yang penting untuk menunjang karir di masa depan. Menjadi selebgram dengan follower yang banyak maka bisa dibilang jaringannya cukup luas. Apalagi kalau selebgram mempunyai skill khusus.
Tawaran datang untuk kolaborasi dengan produk, brand,hingga perusahaan. Tentunya jaringan akan bertambah dengan orang penting seperti pengusaha, bahkan artis. Bagaimana dengan follower? Bisa dibilang mereka masuk juga dalam network. Entah share konten, komentar, dan bahkan ngehate sekalipun.
4. Memperkuat personal branding
Personal branding merupakan power saat ini. Termasuk di dunia sosial media, personal branding juga penting. Apalagi saat ini banyak orang yang menilai kepribadian melalui sosial media. Selebgram yang memiliki foto-foto bagus bisa dibilang sebagai fotografer.
Selebgram yang hobinya jalan-jalan bisa dipandang sebagai traveler. Selebgram yang hobinya gaming, akan dikenal sebagai gamer. Dengan personal branding sebagai selebgram pada bidang tertentu maka akan mendapatkan pandanga tersendiri dari orang lain.
5. Membuka bisnis sendiri
Selebgram memang memiliki banyak keuntungan. Salah satunya adalah bisa dengan mudah membuka bisnis sendiri. Kenapa? Karena memiliki follower yang bisa digunakan sebagai target market. Banyak selebgram yang berhasil menjadi pengusaha karena usahanya sukses besar.
Yap itu dia kelebihan menjadi selebgram. Mungkin kamu bisa menjadi selebgram dan bisa menikmati kelebihan seperti yang tertulis diatas. Sekian dan Terimakasih, semoga bermanfaat