5 Pekerjaan Kepenulisan dengan Gaji Tinggi
Penamorf - Halo sobat Pena! Bagaimana kabarmu? Semoga dalam keadaan baik-baik saja dan tentunya dalam lindungan Tuhan. Pekerjaan kepenulisan saat ini semakin bervariasi. Jangan anggap remeh, ternyata pekerjaan kepenulisan juga bisa memiliki gaji tinggi.
Mungkin dimata orang awam menulis hal yang mudah. Padahal beberapa pekerjaan kepenulisan menuntut kreatifitas dan juga riset data terlebih dahulu. Belum lagi masalah revisi bareng klien atau divisi lain. Buat kamu yang fresh graduate dan berniat bekerja dibidang ini.
Ini dia pekerjaan kepenulisan dengan gaji tinggi.
1. Content Writer
Profesi pertama dibidang kepenulisan yang memiliki gaji lumayan adalah content writer. Saat ini banyak media yang membutuhkan penulis untuk pembacanya. Gaji content writer sendiri sekitar Rp.4-6 jt tergantung dari perusahaan .
Content writer biasanya dituntut menyelesaikan tulisan sesuai deadline. Selain itu seorang content writer wajib memahami SEO dan self editing.
2. Copy Writer
Profesi selanjutnya adalah copy writer. Copy writer memiliki tugas untuk membuat tulisan bersifat persuasif untuk mempengaruhi pembaca agar membeli produk atau menggunakan jasa. Pekerjaan ini rata rata dibuka di perusahaan seperti televisi, startup, dan masih banyak lagi.
Gaji copy writer berkisar Rp.5-7 jt. Nominal gaji tergantung dari perusahaan atau daerah. Copywriter biasanya mengerjakan iklan, sosial media campaign, mengikuti trend untuk marketing, dan lain-lain.
3. UX Writer
UX Writer merupakan profesi baru dibidang kepenulisan. Gajinya sendiri cukup menggiurkan, berkisar Rp.7-10 jt tergantung perusahaan. Munculnya UX Writer bukan tanpa alasan. Tumbuhnya startup digital membuat UX Writer menjadi salah satu pekerjaan baru yang paling dibutuhkan.
Tugas seorang writer adalah membuat rangkaian kata untuk aplikasi dibagian menu hingga chat bot. UX writer juga harus memastikan bahwa tulisan di aplikasi harus micro copy yang intuitif bagi pengguna.
4. SEO Writer
Profesi kepenulisan selanjutnya adalah SEO Writer. Profesi ini hampir mirip dengan content writer, cuma SEO Writer memiliki tugas tambahan. Tugasnya adalah memastikan setiap konten yang dibuat berada di page one Google.
Tujuannya sudah jelas untuk meningkatkan visibilitas web perusahaan. SEO Writer harus memahami research keyword, meta tag, description, hingga SEO Onpage dan SEO Offpage. Range gaji berkisar Rp.5-7 Jt.
5. Journalist Writer
Kamu pasti tahu dong diluar sana ada banyak portal berita. Sebut saja seperti Pikiran Rakyat, Tribun News dan lain-lain. Mereka dibentuk oleh journalist writer yang menyediakan konten berita dalam bentuk tulisan.
Tugas journalist writer sendiri tentunya membuat berita yang kredibel. Setiap tulisan harus bisa menarik pembaca dan memberikan informasi yang sesuai. Gaji dari seorang journalist writer berkisar Rp.3-6 jt.
Yap itu dia 5 pekerjaan kepenulisan yang memiliki gaji tinggi. Sebenarnya ada profesi lain seperti penulis novel, ghost writer. Namun gaji dari profesi tersebut tergantung penjualan karya. Sekian dan terimakasih, semoga bermanfaat